Ringkasan Penulisan Ilmiah

Penulisan Ilmiah
“Pembuatan alat pendeteksi kebocoran gas dengan menggunakan MQ2 dan SIM800l Berbasis Arduino Uno”

          Disini saya akan menjelaskan sedikit tentang penulisan ilmiah yang telah saya buat. Penulisan Ilmiah ini dibuat untuk memenuhi persyaratan sidang kelulusan nanti. Pada penulisan Ilmiah Ini saya di bombing oleh Bapak Ericks Rachmat Swedia, S.T., MMSI. Penulisan ini berjudul ”Alat Pendeteksi Kebocoran Gas dengan menggunakan MQ2 dan SIM800l berbasis Arduino Uno”. Kenapa saya membuat alat ini? Faktanya di daerah ibu kota negara kita sudah banyak yang terkena kebakaran rumah yang diakibatkan oleh kebocoran gas yang di tinggal oleh pemilik rumah atau toko yang memiliki gas LPG. Contoh, seringnya tejadi kebakaran dirumah-rumah maupun tempat industri yang menggunakan gas LPG tidak jarang menimbulkan kerugian yang sangat besar, baik kerugian materi maupun korban jiwa. Untuk mengantisipasi hal yang demikian, maka dibutuhkan sebuah alat yang dapat mendeteksi kebocoran gas, sehingga ledakan yang diakibatkan oleh kebocoran gas dapat diantisipasi. Maka tujuan dari alat ini sudah jelas yaitu untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran akibat kebocoran gas sedini mungkin.

          Alat yang dibuat ini melibatkan handphone dalam implementasinya. Selain untuk komunikasi, handphone ini juga dapat dimanfaatkan untuk dapat menerima informasi jika terjadi kebocoran gas disekitar alat ini disimpan. Tujuan dari penggunaan Handphone disini adalah untuk memberi tahu jika terjadi kebocoran gas dimana alat ini disimpan. Dengan cara apa? Yaitu dengan cara mengirim pesan singkat kepada si pengguna alat tersebut bahwa telah terjadi kebocoran gas disekitar alat ini disimpan.

          Apa saja yang dibutuhkan untuk membuat alat ini? Yang pertama adalah komponen utama dari alat ini yaitu Arduino Uno R3. Yang kedua adalah output dari alat ini yaitu SIM800L yang berguna untuk mengirimkan pesan singkat kepada si pengguna alat ini jika telah terjadi kebocoran gas dan output selanjutnya adalah Buzzer yang berguna untuk mengeluarkan deringan jika telah terjadi kebocoran gas. Yang ketiga adalah pendeteksi dari alat ini yaitu MQ2, alat ini bisa juga mendeteksi gas selain gas LPG yaitu gas butana dan asap rokok. Yang ke 4 adalah penghubung dari alat ini ke komponen utama yaitu kabel male to female.

         Software yang digunakan pada alat ini adalah Arduino IDE. Software ini menggunakan Bahasa sendiri yang serupa dengan Bahasa C. Apa fungsi dari software ini untuk alat? Fungsinya untuk memasukan perintah kedalam komponen utama agar alat tersebut bisa berfungsi sesuai perintah yang dimasukan.

          Pada  tahap ini saya menggunakan metode pustaka terkait penulisan ilmiah dari website. Selain itu, mencari gambar-gambar yang dibutuhkan untuk aplikasi yang akan dibuat. Selanjutnya saya membuat rancangan alat berupa modul-modul yang digunakan pada pembuatan alat tersebut. Dalam pembuatan alat ini penulis menggunakan modul Arduino uno sebagai komponen utama dari alat tesebut, MQ2(SensorGas), SIM800L sebagai alat pengirim pesan singkat (SMS), Buzzer sebagai alarm, kabel male to female sebagat penghubung semua modul kedalam komponen utama dan software Arduino untuk memasukan perintah codingan kedalam komponen utama. Kemudian pembuatan kode program menggunakan software Arduino Uno IDE. Dan yang terakhir adalah uji coba alat dan mengimplementasikannya yang bertujuan untuk mengecek apakah alat tersebut berfungsi dengan semestinya atau masih error.

         Kelebihan dari alat yang saya buat ini adalah mudah dan praktis dalam pembuatannya, bahasa yang digunakan pada pembuatan alat ini juga tergolong mudah, tidak terlalu mahal untuk membeli modul-modul alat ini, sangat berguna bagi para pengguna gas LPG.

 Kekurangan dari alat ini adalah jika kita ingin memasukan perintah kedalam komponen utama menggunakan mac/imac banyak board yang tidak terbaca, lalu kita juga kita harus mengecek pulsa terlebih dahulu unutk memastikan pulsanya tidak habis agas bisa digunakan.


Mempromosikan alat pendeteksi kebocoran gas ini:

Deskripsi produk:
Alat pendeteksi kebocoran gas dengan menggunakan MQ2 dan SIM800l bebasis Arduino uno ini merupakan alat yang dibuat menggunakan ATMEGA328 sebagai Microcontrollernya, memiliki 14 pin I/O digital  pin input analog. Untuk pemograman cukup menggunakan koneksi USB type  to  type B. Sama seperti yang digunakan pada USB printer.

Alat ini sangat berguna bagi para pemakai gas LPG. Kenapa? Karena alat ini dapat memberitahu jika telah terjadi kebocoran gas disekitar dimana alat ini disimpan. Bagaimana kita tahu bahwa telah terjadi kebocoran gas? Jika kita sedang dirumah dan mendengan deringan buzzer dari alat ini maka telah terjadi kebocoran dirumah anda. Bagaimana kalau kita sedang diluar dan terjadi kebocoran? Alat ini akan memberi tahu dengan cara mengirim pesan singkat bahwa telah terjadi kebocoran gas.

Fitur-fitur yang ada pada alat ini:
1. sudah menggunakan SIM800l yang berguna untuk mengirim pesan singkatjika telah terjadi kebocoran
2.    menggunakan buzzer yang berguna untuk mengeluarkan suara deringan jika telah terjadi kebocoran.
3.    Alat ini mudah dipasang hanya dengan menggunakan aliran listrik maka alat ini sudah menyala.

Komentar

Postingan Populer